Sosialisasi Juklak/Juknis Output Tahun 2008/2009 Ditama Revbang

dsc_0759Kepala Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah BPK RI, Dadang Gunawan, di Aula Perwakilan, Kamis (3/12), membuka Sosialisasi Juklak/Juknis Output Tahun 2008 dan 2009 Ditama Revbang yang diikuti 30 pemeriksa di lingkungan Perwakilan Provinsi Sulawesi Tengah.

Tujuan diselenggarakannya kegiatan sosialisasi oleh Ditama Revbang untuk meningkatkan pengetahuan pelaksana BPK di bidang pemeriksaan terkait dengan telah dikeluarkannya petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis oleh Ditama Revbang.

Sosialisasi yang dilaksanakan selama dua hari tersebut membahas tentang Juknis Investigatif, Juklak PDTT, Juknis Pemeriksaan Atas Rehabilitasi Hutan dan Lahan, Juknis Pemeriksaan Atas Pengendalian Pencemaran Udara dari Sumber Bergerak, dan Juknis Pemeriksaan Atas Pengelolaan Limbah RSUP/RSUD.

Hadir sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut adalah Kepala Sub Direktorat Litbang PDTT, Astilda Sinabutar, S.E, M.M, Lukman Hakim dari Organisasi Pemeriksaan Investigatif, Kepala Seksi Litbang PDTT I, Susi Malinda, dan Chandra Puspita Kurniawati dari Seksi Litbang PDTT II.

dsc_0648dsc_0756